Kontes kambing se Kalimantan Piala Wali Kota Banjarbaru digelar di Jl. Abadi 3, Kelurahan Guntung Manggis, Sabtu (02/03/2024) pagi.
Pada kontes ini, aspek utama yang dinilai oleh juri yakni bobot, kesehatan, dan postur kambing, mulai dari lidah hingga ujung ekor.
Selain kambing, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh Komunitas Kelinci Borneo, yang memamerkan beragam jenis kelinci yang lucu.

Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin mengatakan, kontes kambing ini juga bisa ikut meningkatkan antusias peternak untuk memelihara kambing kontes.
Kontes kambing ini merupakan yang ketiga kalinya digelar dalam tiga tahun terakhir, yang diikuti oleh 150 orang peserta, yang berasal dari 6 kabupaten di Kalimantan Selatan.
