Tidak hanya mempunyai tugas pokok melakukan pemadaman api ketika terjadi kebakaran, serta melakukan penyelamatan jika ada suatu musibah, Dinas Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Banjar juga aktif melayani keluhan masyarakat terkait hewan buas yang mengganggu pemukiman.
Meski telah banyak kasus yang ditangani, pihak Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan mengaku petugasnya tidak mempunyai atupun mengenakan alat kerja maupun pelindung diri yang standar.
