Dukungan penuh diberikan PT.SD Guthrie Internasional terhadap pengembangan tilawatil Quran di Kabupaten Kotabaru, dengan memfasilitasi kegiatan training center (TC) bagi kafilah MTQ kabupaten kotabaru yang akan berkompetisi dalam ajang MTQ Nasional tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.

Kegiatan yang bertujuan untuk mempersiapkan para peserta dengan materi dan pelatihan intensif agar dapat memberikan penampilan terbaik pada ajang yang akan digelar dalam waktu dekat.
Pelatihan yang berlangsung selama 3 hari dari tanggal 26-28 April 2025, digelar di aula training center PT.Guthrie Internasional.
Kegiatan melibatkan sejumlah pembimbing, 10 pelatih dari provinisi dan pelatih dari kabupaten kotabaru meliputi cabang Tilawah, Tartil, Khat, Fahmil, Syahril, KTI (karya tulis ilmiyah), Qiraat dan Tahfiz, yang memberikan arahan tentang teknik baca Alquran yang baik, hafalan serta teknik presentasi untuk para peserta kafilah kotabaru.
Bupati kotabaru diwakili oleh Asisten I, Minggu Basuki saat menutup kegiatan training center menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya, kepada seluruh peserta training center, pelatih, official serta panitia yang melaksanakan kegiatan dengan penuh dedikasi, semangat dan keikhlasan.
Diakui training merupakan bagian penting dalam mempersiapkan kafilah terbaik Kabupaten Kotabaru untuk mengikuti ajang MTQ Nasional ke 36 tingkat Provinsi Kalsel tahun 2025, yang akan dilaksanakan di Kabupaten Banjar.
“Melalui kegiatan ini, saya berharap para peserta semakin matang dalam kemampuan, ilmu dan mental spiritual untuk membawa harum nama daerah kita,” harapnya.
Sementara itu, Eksekutif HRAS-PR PT.Guthrie Internasional, Frans Erix Hasibuan mengatakan setelah menerima permohonan dari Kemeneg dan pengurus LPTQ mengenai kegiatan training center, pimpinannya langsung antusias dan memfasilitasi kegiatan tersebut, karena salah satu pilar perusahaan adalah bidang keagamaan yang tak luput dari perhatian perusahaan.
“Kami mengaharapkan dengan memfasilitasi kegiatan ini dapat memberikan kenyamanan bagi para kafilah dengan waktu yang singkat dapat memaksimalkan dengan fasilitas yang diberikan,” jelasnya.
Sementara Kepala Kemeneg Kabupaten Kotabaru sekaligus pembina LPTQ Akhmad Kamal sampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan PT.Guthrie Internasional.
Menurutnya training center itu sangat membantu kafilah dalam mempersiapkan mental dan keterampilan menjelang MTQ tingkat provinsi.
“Diharapkan kafilah Kabupaten Kotabaru dapat meraih prestasi terbaik di MTQ Nasional Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, dan terus mengharumkan nama daerah. MTQ Nasional Tingkat Provinsi Kalsel dijadwalkan berlangsung di bulan juni nanti, dan Kafilah Kotabaru bertekad untuk memberikan kontribusi terbaiknya dalam ajang bergengsi ini,” tutupnya.
