Dosen Untad kembali dilantik dan diserahterimakan jabatannya, oleh Rektor Untad Prof. Amar. Foto: Junaidi/banuatv
in

Lakukan Penyesuaian Terhadap OTK Baru, Rektor Untad Lantik Sejumlah Dosen

Rektor Untad Prof. Amar, pimpin langsung pelantikan dan serah terima jabatan serta pengukuhan kembali Dosen yang diberi tugas tambahan dalam lingkungan Universitas Tadulako, Senin (18/09/2023) pagi.

Pelantikan sendiri sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi No. 41 Tahun 2023 Tentang Organisasi dan Tata Kerja (OTK) Universitas Tadulako.

Pengukuhan yang berlangsung di Auditorium Untad ini, diikuti oleh 109 Dosen yang telah diberi tugas tambahan.

Dalam sambutannya, Rektor mengatakan, pelantikan ini dilakukan sebagai bentuk penyesuaian terhadap OTK baru.

Seratuslebih dosen Untad kembali dilakukan pelantikan oleh Rektor Untad Prof. Amar. Foto: Junaidi/banuatv

Kata Rektor, pengukuhan ini merupakan gelombang yang pertama dan penamaannya disesuaikan dengan yang ada.

Lebih lanjut, Rektor menuturkan, pada gelombang kedua akan dilakukan pelantikan Ketua-Ketua Jurusan, serta Kabag dan Kasubag.

“Nantinya, dalam satu kali periode kepemimpinan kita akan melakukan tiga hingga empat kali pelantikan sesuai pakta integritas. Hal ini dilakukan dalam rangka reformasi birokrasi dan penyeragaman sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” kata Prof Amar.

Rektor berharap, para Dosen yang telah dilantik dan mendapat tugas tambahan itu dapat menjalankan amanahnya sebaik mungkin, serta bisa bekerjasama memajukan Universitas Tadulako.

“Saya harap mari sama-sama bekerja lebih baik, kita bekerjasama dengan baik, bekerja cerdas dan efektif. Banyak hal-hal dan perbaikan yang akan kita lakukan. Apalagi kita sudah berkomitmen menjadi wilayah yang integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK),” harapnya.

“Demi kemajuan Universitas Tadulako.

Bila ada kekurangan, kita sama-sama berbenah demi tata kelola yang lebih baik,” tutup Rektor.

~ Advertisements ~
~ Advertisements ~

Tinggalkan Balasan

Mako Polres Sabu Raijua Diresmikan Kapolda NTT

Buku Yang Tersisa Setelah Malam Anjana, Dibahas Dalam Bincang Buku Oleh Komunitas Kejar Mimpi Palu