Banua Tv, Balangan – Pemerintah Kabupaten Balangan kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui peluncuran tahap ketiga Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) Sanggam Bausaha Bebas Bunga dan Biaya Administrasi, atau yang dikenal dengan Sanggam Babungas. Program ini diresmikan melalui penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Bank Kalsel Cabang Paringin, di ruang Banking Hall Pemasar Bank Kalsel, Senin (7/7/2025).
Bupati Balangan, Abdul Hadi menyampaikan pada tahun 2025 pemerintah daerah kembali mengalokasikan dana sebesar Rp6,5 miliar untuk melanjutkan program yang telah berjalan sukses dalam dua tahun terakhir.

Ia menegaskan, tujuan utama program ini adalah membantu pelaku UMKM agar tidak terkendala modal usaha dan terhindar dari jeratan rentenir.
“Program ini murni untuk membantu pelaku UMKM. Kami ingin memastikan mereka memiliki akses modal tanpa beban bunga dan biaya administrasi,” tegas Abdul Hadi.
Program Sanggam Babungas telah mendapat apresiasi secara nasional sebagai inovasi daerah yang memberikan dampak nyata bagi masyarakat, khususnya pelaku usaha kecil. Selama dua tahun pelaksanaannya, tidak tercatat adanya kredit macet, menjadikan program ini sebagai salah satu yang paling sukses dalam kategori pembiayaan inklusif daerah.
Kepala Bank Kalsel Cabang Paringin, Muhammad Isnaeni sampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Balangan atas kepercayaan dan dukungan yang terus diberikan kepada lembaganya dalam mengelola program ini.
Ia menyebut Sanggam Babungas sebagai satu-satunya program kredit tanpa bunga dan biaya administrasi di Indonesia saat ini.
“Kami merasa bangga menjadi bagian dari program yang inovatif ini. Semoga ke depan, semakin banyak pelaku UMKM yang bisa merasakan manfaatnya dan bangkit secara ekonomi,” kata Isnaeni.
Salah satu penerima manfaat, Siti Nurjannatun Na’im menyatakan rasa syukurnya atas bantuan modal yang diberikan melalui program Sanggam Babungas.
Menurutnya, keberadaan kredit berbunga nol persen sangat membantu dalam mengembangkan usaha.
“Terima kasih kepada Bupati dan Bank Kalsel. Kami berharap program ini terus berlanjut dan ke depannya plafon pinjaman bisa lebih besar,” ujarnya penuh harap.
Dengan peluncuran tahap ketiga ini, Pemerintah Kabupaten Balangan optimistis dapat memperluas jangkauan program kepada lebih banyak UMKM, sekaligus memperkuat struktur ekonomi kerakyatan yang inklusif dan berkelanjutan.