CSR dan CR Department Head PT Balangan Coal Companies, Nico Seniar, saat membuka kegiatan pelatihan kader stunting.
in

Komitmen Kuat Dukung Penurunan Angka Stunting, , Adaro Group, Alamtri Group, dan PT BUMA Latih Kader Stunting

Dukung penurunan prevalensi stunting di Kabupaten Balangan, Adaro Group, Alamtri Group, dan PT BUMA kembali mengadakan program percepatan penurunan stunting melalui pelatihan kader stunting.

~ Advertisements ~

Dengan menggandeng Yayasan Rumah Zakat Indonesia sebagai mitra pelaksana, diikuti para kader dari lima kecamatan, yaitu Paringin, Paringin Selatan, Awayan, Juai, dan Halong, kegiatan berlangsung di Aula Inspektorat Balangan, Paringin Selatan, Kamis (6/3/2025).

CSR dan CR Department Head PT Balangan Coal Companies, Nico Seniar menyampaikan pelatihan itu bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para kader sebagai garda terdepan dalam upaya penurunan stunting.

“Kami berharap mereka dapat mengikuti pelatihan ini dengan semangat, meskipun tantangannya tidak mudah. Semua ini demi mewujudkan generasi penerus Balangan yang berkualitas,” ujarnya.

Sementara itu, Supervisor CSR PT Adaro Indonesia, M. Zulfadeli Rachman, menambahkan  program ini merupakan bentuk dukungan perusahaan terhadap program pemerintah dalam menekan angka stunting.

“Kami ingin menunjukkan bahwa perusahaan juga peduli terhadap penurunan stunting. Untuk itu, kami bermitra dengan beberapa perusahaan di Balangan untuk menjalankan program ini. Kami sangat mendukung dan berharap kerja sama ini terus terjalin hingga angka stunting benar-benar menurun, demi mewujudkan Generasi Emas 2045,” harapnya.

Ditemui di sela kegiatan, pemateri dalam pelatihan, dr. Dani Ferdian, menekankan stunting merupakan masalah kompleks dengan berbagai faktor penyebab yang harus ditangani secara bersama-sama.

Menurutnya, ada tiga intervensi yang efektif untuk menangani stunting ini yaitu pemetaan masalah, pemberian Pemberian Makanan Tambahan (PMT), serta pendampingan dan edukasi terhadap keluarga oleh kader.

“Dengan adanya program ini, stunting di Balangan dapat terselesaikan, pola yang sudah berjalan bersama multipihak bisa dikembangkan, dan inisiatif baik ini dapat terus berlanjut,” ujarnya.

~ Advertisements ~

Tinggalkan Balasan

Sepekan Bersama Kemenpar: Menpar Gandeng Unilever dan ASTRA Jadi Partner Gerakan Wisata Bersih

Bersumber Dari Sumbangan Instansi Lingkup Pemkab Balangan, Masjid Agung Al-Akbar Sediakan Ratusan Hidangan Berbuka Puasa