in , , ,

Kemenpar Adakan Gerakan Wisata Bersih di Manado, Dorong Pariwisata Berkelanjutan

Dalam kunjungan kerja ke Sulawesi Utara, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri menghadiri GWB (Gerakan Wisata Bersih) ke-12 di Pantai Karangria, Kota Manado. Kegiatan ini menjadi simbol komitmen bersama menjaga dan meningkatkan kualitas serta keberlanjutan lingkungan destinasi wisata. Menpar menekankan, kebersihan merupakan aspek esensial yang memengaruhi keamanan, kenyamanan wisatawan, reputasi destinasi, sekaligus daya saing pariwisata nasional di level global. Menpar juga menghadiri Tomohon International Flower Festival 2025, yang digelar pada 8–12 Agustus 2025 di Kota Tomohon. Sebagai bagian dari Karisma Event Nusantara, festival ini menjadi daya tarik wisata unggulan yang menunjukkan kekayaan budaya dan keindahan kota melalui bunga. TIFF 2025 dengan tema “Unite to be Great” bahkan diikuti oleh peserta internasional dari negara-negara seperti Jepang, Amerika, Albania, dan Turki.

Tinggalkan Balasan

Pertamax Kosong di SPBU Dikeluhkan Warga Banjarbaru

Mentan Amran Puji Peternak: Kompak Turunkan Harga DOC dan Jaga HET Demi Kepentingan Bersama