Dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Banjar, Pemerintah Kabupaten Banjar melakukan perpanjangan waktu belajar dirumah bagi para pelajar, serta meliburkan pelajar dalam rangka puasa Ramadan dan Idul Fitri.
~ Advertisements ~

Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar merencanakan akan kembali melaksanakan kegiatan belajar mengajar seperti biasanya setelah puasa Ramadan dan Idul Fitri, namun keputusan itu akan diambil dengan pertimbangan kondisi saat itu.
